Jakarta (ANTARA) - Membeli kendaraan di Indonesia International Motor Show (IIMS) Hybrid 2021 rasanya belum lengkap kalau tidak menguji kendaraan di program Test Drive yang berada di depan hall A JIEXPO, Kemayoran, Jakarta Pusat.

Program test drive ini berlangsung sejak pukul 11:00 hingga 18:00 WIB, peserta yang ingin melakukan pengujian juga diharuskan terlebih dahulu melakukan reservasi secara daring melalui https://indonesianmotorshow.com/test-ride terlebih dahulu dan tentunya hanya mereka yang sudah memiliki Surat Izin Mengemudi (SIM) yang bisa mencoba.

Untuk menghindari penumpukan pengunjung yang ingin merasakan langsung, berbagai kendaraan juga telah disiapkan. Tidak hanya itu, ruang tunggu bagi yang akan menunggu giliran juga sudah disiapkan oleh panitia dengan tetap menjaga jarak antar bangku satu dengan bangku yang lain.

Pameran motor show pertama yang berlangsung selama pandemi di Indonesia ini, memang sangat memberikan ketegasan pada protokol kesehatan, hal itu dilakukan untuk menjaga kepercayaan yang sudah diberikan oleh pemerintah kepada pihak promotor dari IIMS Hybrid 2021.

Dalam hal ini, pengunjung juga dapat merasakan berbagai kendaraan listrik yang bisa dapat diuji, mulai dari Tesla yang dibawa oleh Prestige Image Motorcars, lalu ada MG ZS EV yang baru diperkenalkan.

Selain itu, masih banyak lagi seperti, DFSK Super Cab, DFSK Glory 560, DFSK Glory i Auto lalu terdapat Renault Triber, Jeep Wrangler Rubicon, Mitsubishi Pajero Sport, Mitsubishi Xpander, MG HS, MG ZS, MG ZS EV, Toyota Corolla Cross Hybrid dan BMW Seri 5, BMW Seri 3 serta FIN Komodo.

IIMS Hybrid 2021 sudah berlangsung sejak 15-25 April 2021 mendatang, mulai pukul 12.00 - 21.00 WIB untuk Hari Senin-Kamis dan pukul 11.00 - 21.00 WIB untuk Jumat Sabtu dan Minggu.

Baca juga: Fasilitas test ride yang tak dilewati pengunjung IIMS Hybrid 2021

Baca juga: Cari kendaraan baru? Simak daftar promo di IIMS Hybrid 2021

Baca juga: Selama IIMS Hybrid 2021, BMW X1 paling banyak diburu
Pewarta:
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2021