Dilansir laman resmi Honda, Jumat, HR-V 2019 menerima banyak pembaruan pada struktur kerangka guna meningkatkan kinerja pencegahan tabrakan frontal, seperti yang ditunjukkan dalam tes tabrak depan di IIHS untuk kendaraan kecil dan sedang.
Selain itu, Honda Sensing menjadi fitur standar pada tipe EX ke atas ditambah Collision Mitigation Braking System (CMBS) yang meliputi Forward Collision Warning-Road Departure Mitigation (RDM) yang menggabungkan Lane Departure Warning (LDW) Lane Keeping Assist System (LKAS) dan Adaptive Cruise Control (ACC).
HR-V 2019 adalah model keenam Honda yang menerima peringkat keamanan teratas dari IIHS, setelah Honda Accord, CR-V, PIlot, dan Odyssey.
Pewarta: Chairul Rohman
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2019
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2019