Tangerang Selatan (ANTARA News) - Cleveland CycleWerk, brand motor kustom asal Amerika Serikat, membuka dealer resmi pertamanya di Indonesia.

Cleveland CycleWerk hadir di Indonesia dengan mengusung konsep "bebas" sehingga konsumen bisa merancang motornya sesuai dengan kebutuhan, mulai dari kegunaan sehari-hari, berpetualang, dan koleksi.

"Kami membawa konsep kebebasan total ke dalam perancangan setiap model motor kami yang telah mengantarkan kami kepada penerimaan yang luar biasa oleh para rider di lebih dari 20 negara di seluruh dunia," kata Founder Cleveland CycleWerk, Scott Colosimo, di Tangerang Selatan, Banten, Kamis.

"Saya percaya konsep ini juga telah ditunggu para pecinta motor di Indonesia, baik yang sudah berpengalaman sebagai rider maupun yang sedang menjajaki seleranya dalam bermotor," lanjut Scott.

Hendra Setiawan Direktur Utama PT Sumatra Motor Indonesia sebagai agen pemegang merek Cleveland CycleWerk mengatakan hobi kustom motor di Indonesia terus berkembang sehingga ia optimistis produknya akan diterima konsumen.

"Kreasi-kreasi anak muda yang berkeinginan untuk kustom motor dan menjadi diri sendiri itu selalu meningkat sekarang ini. Jadi kami optimistis produk kami akan diterima baik oleh bikers atau builder," kata dia.

Hendra mengatakan kehadiran motor asal Amerika yang bisa dirancang sendiri itu juga mendorong industri kreatif otomotif dan industri pendukung antara lain fashion, apparel dan e-commerce.

Saat ditanya mengenai target penjualan di Indonesia, Hendra menjawab, "Target mengalir saja sementara ini. Kami brand baru dan sedang menunjukkan kredibilitas kami. Yang penting jalankan saja 3S-nya (sales, service, spareparts)."

Adapun Showroom Cleveland CycleWerk Indonesia yang berada di Bintaro Utama Sektor 3 akan melayani penjualan, servis, dan sukucadang serta berbagai standar fasilitas antara lain CCW Lounge dan Speed Shop.

Menggandeng builder

Hendra Setiawan mengatakan Cleveland CycleWerk tidak akan merebut pasar motor kustom dari para builder lokal, melainkan menyediakan unit kendaraan yang siap dirancang sesuai dengan kebutuhan konsumen.

"Dengan adanya kami, kami menyediakan kanvas hitam bagi builder, tinggal dikustom dan motor kami itu bersurat," kata Hendra. "Konsepnya bebas, dalam arti motor dikreasikan bebas. Mau dibuat apa bisa. Sesuai keinginan masing-masing."

Ari Muliawan, Kepala Pemasaran dan Penjualan Cleveland CycleWerk,mengatakan pihaknya telah bekerja sama dengan lima builder di Indonesia.

Ari mengatakan pihaknya memberikan program jaminan atau garansi mesin pada setiap produk Cleveland selama tiga tahun asalkan pemilik kendaraan melakukan perawatan dan modifikasi menggunakan sukucadang Cleveland dan proses kustom dilakukan oleh builder yang telah bekerja sama dengan Cleveland.


Unit motor Cleveland CycleWerk yang telah dikustom. (ANTARA News/Alviansyah)


Pewarta:
Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2017