Jakarta (ANTARA News) - Persiapan penyelenggaraan Indonesia International Motor Show (IIMS) di JIExpo, Kemayoran, Jakarta pada 7-17 April 2016 sudah hampir 100 persen pada Rabu sore.

"Persiapan sudah di atas 90 persen. Untuk kendaraan bermotor sudah hampir semua dalam posisi siap karena malam ini mau gladi resik," kata General Manager Dyandra Promosindo Ichwan Sofyan di JIExpo, Kemayoran, Rabu sore.

"Kalau kategori asesoris masih dalam proses. Konstruksi booth sudah beres tinggal loading barang dan finishing," tambahnya.

Sejumlah wartawan berkesempatan melihat persiapan IIMS 2016. Sejumlah mobil dan motor sudah dalam posisinya, rata-rata ditutup dengan plastik. Sedangkan mobil baru yang akan diluncurkan pada hari pertama IIMS telah ditutup rapat.

Suasana IIMS tahun ini lebih meriah dibandingkan dengan tahun lalu yang penyelenggaraannya bersamaan dengan pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2015.

"Suasananya kembali seperti tahun 2014, jumlah pesertanya lebih banyak dari tahun lalu. Ini menandai kepercayaan masyarakat dan khususnya stakeholder," ujar Direktur Dyandra Promosindo Hendra Noor Saleh.

"Sisi barunya ada Paviliun Indonesia dari Kementerian Perindustrian yang membawa pesan Indonesia tidak boleh hanya sebagai market tetapi juga harus memberi tempat pada industri komponen dan after market," tuturnya.

IIMS 2016 diikuti sekitar 50 merek dan 36 di antaranya merupakan merek besar. Rencananya Wakil Presiden Jusuf Kalla akan membuka penyelenggaraan IIMS 2016 pada Kamis 7 April 2016 pukul 08.30 WIB.

Pameran IIMS yang baru pertama kalinya diselenggarakan pada triwulan kedua ini mulai dibuka untuk masyarakat umum pada Kamis pukul 17.00 WIB dengan harga tiket khusus Rp150.000. Selanjutnya, tiket masuk IIMS untuk Senin-Kamis seharga Rp40.000 dan Jumat-Minggu Rp60.000.

Sementara itu, biaya parkir mobil Rp5.000 per jam dengan tarif maksimal Rp20.000, sedangkan untuk motor Rp2.000 per jam dengan tarif maksimal Rp10.000.
Pewarta:
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2016