Acara bernama Audio Test Performance by Fender itu menyajikan musik yang dimainkan oleh band dari merek audio tersebut sementara pengunjung mendengarkannya dari dalam kabin CR-V edisi spesial itu.
"Sangat menghibur untuk menemani perjalanan sehingga tidak bosan," kata seorang pengunjung, Agus, usai keluar dari mobil berkelir putih itu di arena pameran yang berlokasi di Indonesia Convention Exhibiton, Serpong, Tangerang.
Edisi spesial dari sport utility vehicle (SUV) ini memang menampilkan penambahan sistem audio yang di-tuning khusus oleh Fender untuk menghasilkan suara yang jernih dan berkarakter.
Sistem audio ini menggunakan enam channel amplifier dengan delapan speaker, yang terdiri dari empat tweeter dan empat speaker di depan dan belakang.
"Audionya memang beda dari speaker mobil biasa, lebih nendang di kuping," ujar pengunjung lain setelah menikmati musik di dalam mobil yang dilego pada harga Rp487,5 juta untuk on the road (OTR) Jakarta itu.
Tweeter dan speaker disematkan untuk menimbulkan sensasi surround sound di dalam kabin. Sementara Amplifier berfungsi untuk mengkategorikan setiap karakter suara sehingga menciptakan pengalaman suara bass yang lebih dalam.
Sistem audio ini ditujukan untuk menghasilkan suara berimbang sehingga semua penumpang dari depan hingga belakang dapat menikmati suara yang sama.
Pewarta: Try Reza Essra
Editor: Desy Saputra
Copyright © ANTARA 2015
Editor: Desy Saputra
Copyright © ANTARA 2015