Jakarta (ANTARA News) - PT Toyota Astra Motor (TAM) baru saja meluncurkan New Alphard 2.5 G Hybrid 4x4 guna memenuhi kebutuhan pelanggan akan kendaraan mewah dari kelas MPV premium yang ramah lingkungan.

"Kehadiran New Alphard Hybrid adalah wujud komitmen Toyota untuk masa depan yang lebih baik dengan menghadirkan kendaraan ramah lingkungan sesuai permintaan pelanggan, khususnya di kelas premium," kata Rahmat Samulo Direktur Pemasararan TAM, di Serpong, Tangerang, Banten, Sabtu.

New Alphard Hybrid 4x4 menggunakan teknologi hybrid yang menggabungkan motor listrik dengan mesin bensin sehingga menjadi lebih efisien daripada tipe sebelumnya.

Varian hybrid ini menggunakan mesin 2AR-FXE dengan tambahan dua motor listrik yang ditempatkan di bagian belakang kendaraan sehingga tenaga dari mesin penggerak dialihkan ke motor listrik sesuai dengan kecepatan kendaraan.

Dua Motor listrik di roda belakang akan mengambil alih tenaga penggerak ketika mobil membutuhkan akselerasi, tenaga besar pada tanjakan, atau untuk memacu mobil dalam kecepatan tinggi.

Eksterior New Alphard Hybrid 4x4 memiliki perbedaan utama pada chrome bumper depan yang lebih tebal dan model wheel yang berbeda dengan All New Toyota Alphard sebelumnya.

Untuk interior masih mengutamakan kemewahan seperti tipe sebelumnya namun New Alphard Hybrid 4x4 kian nyaman dengan suspensi New Double Wishbone Independent yang lebih empuk.

New Alphard Hybrid 4x4 dijual dengan harga Rp1,3 miliar on the road Jakarta dan sudah bisa dipesan mulai sekarang.
Pewarta:
Editor: Desy Saputra
Copyright © ANTARA 2015