Chicago (ANTARA) - General Motors Company pada Selasa (24/10) mengumumkan bahwa laba bersihnya pada kuartal ketiga (Q3) tahun ini adalah 3,1 miliar dolar AS (1 dolar AS = Rp15.869), turun 7 persen secara tahunan (year on year/yoy), lapor Xinhua pada Rabu.

Pendapatan GM pada Q3 meningkat 5,4 persen dari tahun lalu ke angka 44,13 miliar dolar AS, sementara laba operasionalnya turun 16,9 persen dari Q3 2022 ke angka 3,56 miliar dolar AS, lapor The Detroit News pada Selasa.

Pendapatan yang disesuaikan (adjusted earning) perusahaan itu di Amerika Utara turun 9,5 persen menjadi 3,53 miliar dolar AS pada periode tersebut dibandingkan tahun sebelumnya. Namun demikian, pendapatan operasi internasionalnya naik sekitar 7 persen menjadi 357 juta dolar AS.

Harga transaksi rata-rata dari satu kendaraan GM pada kuartal tersebut di Amerika Serikat (AS) adalah 50.750 dolar AS, turun tipis dari kuartal kedua.

"Setelah pandemi COVID-19, upah dan tunjangan di seluruh perekonomian AS perlu ditingkatkan karena inflasi dan faktor-faktor lainnya," kata CEO GM Mary Barra dalam suratnya kepada para pemegang saham sehubungan dengan aksi mogok United Automobile Workers (UAW).

"Tawaran saat ini merupakan tawaran yang paling signifikan yang pernah diajukan GM kepada UAW, dan mayoritas tenaga kerja kami akan menghasilkan 40,39 dolar AS per jam, atau sekitar 84.000 dolar AS per tahun pada akhir masa perjanjian ini."

"Ini adalah tawaran yang memberikan manfaat bagi anggota tim, tetapi tidak membahayakan perusahaan dan pekerjaan kita. Menerima biaya tinggi yang tidak berkelanjutan akan membahayakan masa depan kita maupun pekerjaan anggota tim GM. Membahayakan masa depan kita bukanlah langkah yang akan saya lakukan," ujar Barra.

Saat aksi mogok terhadap Tiga Besar produsen mobil AS memasuki hari ke-40, UAW pada Selasa memperluas aksi mogok tersebut hingga ke pabrik SUV full-size milik GM di Arlington, Negara Bagian Texas, AS.

Pabrik tersebut memproduksi kendaraan-kendaraan termahal GM, seperti Chevrolet Tahoe dan Suburban, GMC Yukon dan Yukon XL, serta Cadillac Escalade dan Escalade-V.
Pewarta:
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2023