Tidak begitu lama, setelah All New Honda BR-V, hadir penantang baru dari Suzuki yakni XL7 FF yang dirilis di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) Hybrid 2022.
Lalu, apa kelebihan dan pembaruan yang ada pada All New Honda BR-V dan Suzuki XL7 FF?
All New Honda BR-V yang diproduksi di Indonesia, ditargetkan bisa terjual 40.000 unit setahun, sedangkan ekspornya diharapkan mencapai 10.000 unit.
Baca juga: Suzuki luncurkan XL7 FF dibanderol Rp300 jutaan
Untuk melancarkan target itu, Honda telah menyuplai berbagai fitur dan juga teknologi mutakhir untuk All New Honda BR-V demi memikat konsumen setianya di Indonesia.
Pembaruan dari berbagai sisi pun dilakukan oleh masing-masing pembuat BR-V baru dan XL7 FF untuk merebut pasar di segmen Low Sport utility Vehcile (LSUV) yang diketahui sedang meningkat.
Dalam hal ini, Honda telah memberikan berbagai penyegaran kepada generasi kedua dari BR-V ini, mulai dari desain yang memadukan dan ketangguhan dari sebuah SUV, kenyamanan kabin dan fungsionalitas dari sebuah MPV, serta performa berkendara menyenangkan dan efisiensi bahan bakar yang menjadi ciri khas mobil Honda.
Sedangkan Suzuki XL7 Alpha FF atau singkatan dari Finest Form dari XL7 mendapatkan sederet pengembangan baru pada interior dan eksterior yang membuatnya mampu menyajikan pengalaman berkendara yang semakin impresif dan penuh gaya.
Sisi luar
Eksterior All New Honda BR-V hadir dengan bentuk bodi yang dinamis dengan garis tegas yang menyatu dari bagian depan hingga belakang. Pada bagian depan, Honda menyematkan tampilan yang terlihat sangat agresif dan tidak tertinggal kesan sporty-nya.
Hal itu terlihat berkat hadirnya desain baru LED Headlamp yang dilengkapi LED Daytime Running Light yang menyatu dengan grille depan. Sedangkan pada bagian belakang, mobil ini mengusung Rear Combi Lamp desain baru yang dilengkapi dengan LED Light Bars yang dirancang menyatu dengan garis bodi.
Sementara kesan tangguh dari sebuah SUV semakin kuat berkat hadirnya desain velg velg 17 inci baru yang lebih agresif.
Sedangkan penantangnya, Suzuki XL7 Alpha FF ini hadir dengan desain yang sudah berkarakter, bodi XL7 Alpha FF dibalut dalam warna Bold Two-Tone Color (Hitam & Putih) yang semakin menguatkan kesan stylish.
Selain itu, kehadiran Black & Red Accent Body Color di beberapa bagian bodi menjadikan XL7 Alpha FF semakin terlihat tangguh dan mewah sehingga memberikan kepercayaan diri kepada pengendara.
Baca juga: Deretan mobil dan motor baru yang diperkirakan meluncur di IIMS 2022
Pewarta: Chairul Rohman
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2022
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2022