Jakarta (ANTARA) - PT Hino Motors Sales Indonesia (HMSI) tidak hanya menjamin kualitas mesin yang ekonomis untuk varian terbaru yang sudah menggunakan mesin common rail yang support dengan kebijakan standar Euor4 di Indonesia, tetapi mereka juga menghadirkan berbagai penyegaran untuk Hino Dutro.

HMSI menghadirkan berbagai penyegaran terhadap unit Hino Dutro mulai dari desain grill depan dan perubahan cover atas lampu yang kini menyatu dan lebih stylish, serta perubahan bumper depan yang dirancang menyesuaikan posisi fog lamp sehingga lebih dinamis.

"Kita menghadirkan berbagai pembaharuan yang dapat meningkatkan kepuasan pelanggan kita ketika menggunakan unit kita mulai dari eksterior dan juga bagian kabin yang lebih modern," ungkap COO – Director HMSI, Santiko Wardoyo, Kamis.

Pada tampilan luar, kendaraan yang komersial ini hadir dengan adanya penambahan cover spion pada dudukan kaca spion yang berguna untuk mencegah pencurian.

Perubahan desain juga terdapat pada bagian interior. Dimana terdapat perubahan warna dashboard, door trim dan kursi yang kini berwarna coklat yang memberi kesan mewah, nyaman dan modern. Semua perubahan desain baru ini memberikan tampilan yang lebih segar dan dinamis.

"Hino lebih dari siap melayani kebutuhan bisnis anda, karena kami berkomitmen untuk memberikan best fit product serta layanan purna jual terbaik sesuai dengan prinsip Total Support, yaitu layanan service yang andal untuk memberikan keuntungan yang maksimal bagi pelanggan. Dengan memaksimalkan operational kendaraan dan minimalkan operational cost. Sehingga konsumen merasa nyaman," jelas dia.

Dalam hal ini, untuk pengembangan kendaraan Euro4 ini, Hino tetap berkomitmen mempertahankan DNA Hino yaitu Quality Durability Reliability atau QDR.

Dimana selama 40 tahun Hino hadir di Indonesia. Seluruh kendaraan Hino sudah terbukti diterima dengan baik oleh konsumen, sehingga Hino menjadi market leader di segmen medium duty truck berturut-turut selama 22 tahun hingga saat ini dengan pangsa pasar diatas 50 persen.

Saat ini, semua kendaraan Hino yang diproduksi sudah dengan teknologi mesin Euro4 untuk memenuhi semua kebutuhan bisnis, mulai dari light-duty truck Hino Dutro, medium-duty truck Hino Ranger, heavy-duty truck Hino Profia dan Hino Bus.

PT HMSI juga menjabarkan bahwa Hino Dutro sudah mengadopsi mesin baru yang siap bertarung di pasar kendaraan komersial dengan mesin berkode N04C baru dan transmisi RE61 baru.

"Kombinasi perpaduan ini akan menghasilkan kinerja yang optimal sekaligus memberikan tenaga dan torsi maksimum dengan efisiensi bahan bakar yang tinggi," jelas dia.

Hino Dutro juga mengusung mesin yang benar-benar baru, kendaraan ini hadir dengan beragam pilihan transmisi, yakni RE50 hadir dengan 5 percepatan dan juga RE61 6 percepatan.

Dalam hal ini, transmisi yang hadir pada RE50 akan dapat memenuhi kebutuhan konsumen dalam hal akselerasi sedangkan RE61 akan dapat meningkatkan performa dan kecepatan dengan efisiensi bahan bakar lebih baik.

Untuk siap menyongsong era Euro4, PT HMSI hadirkan dua pilihan mesin dengan kapasitas 4.009 cc untuk Dutro N04C-WV (115PS, 36kg.m) dan N04C-WY (136PS, 40 kg.m).

Mesin ini juga sudah menggunakan sistem common rail, EGR (Exhaust Gas Recirculating), DOC (Diesel Oxidation Catalyst) dan ECU control system, memenuhi syarat emisi Euro4.

Baca juga: HMSI siapkan kendaraan sambut Euro4

Baca juga: Hino resmikan HTSCC di Purwakarta

Baca juga: Anak perusahaan Toyota, Hino akui penggunaan data emisi palsu
Pewarta:
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2022