Jakarta (ANTARA News) - BMW Group dalam perayaan ulang tahun ke-10 di Indonesia mengumumkan  akan melakukan ekspansi bisnis di Indonesia. Pabrikan mobil asal Jerman itu akan menanamkan investasi baru sekitar Rp100 miliar dalam dua tahun kedepan.

Investasi baru itu digunakan untuk  memperluas kegiatan produksi BMW di Indonesia yaitu peningkatan produksi di pabrik PT. Gaya Motor, salah satu unit usaha PT.Astra international.

"Investasi ini meningkatkan produksi dari 4 unit per hari menjadi 8 unit per hari dan akan melanjutkan model yang akan dirakit di indonesia yaitu BMW 5 series dan X3," kata Vice president BMW Group Graeme Grieve dalam perayaan 1 dekade BMW di Indonesia, Selasa.

Graeme mengatakan bahwa BMW membuat investasi jangka panjang di indonesia dan fluktuasi mata uang tak akan mempengaruhi rencana investasi pihaknya di indonesia.

Menurut dia, BMW ingin melanjutkan investasi dan penjualan di indonesia karena masa depan yang menjanjikan.

"Kami percaya pasar di indonesia menjanjikan dan kami akan memproduksi model - model baru di indonesia terutama untuk mobil - mobil yang mendukung penjualan kami," katanya

Investasi yang dilakukan bertujuan untuk memordenasisasi jalur perakitan, termasuk instalasi peralatan dan perlengkapan baru, rekrutmen tenaga kerja baru, serta pelatihannya.

"Karyawan di pabrik akan ditingkatkan dari 46 orang menjadi 106 orang," ujar presiden direktur BMW Indonesia Ramesh Divyanathan dalam kesempatan yang sama.

Saat ini BMW Group Indonesia memproduksi mobil BMW seri 3 di pabrik gaya motor Sunter, Jakarta Utara.

BMW Group juga menghadirkan tiga brand premiumnya yakni BMW, MINI dan Rolls-Royce.  Selama ini Rolls-Royce indonesia dijual melalui Rolls - Royce Motor cars Jakarta/PT Eurokars Artha utama, dengan dukungan Rolls -Royce Motor Car Asia Pacific (cabang Singapura).

BMW juga mengumumkan sebagai dealer resmi MINI. BMW group mengambil alih brand MINI sejak tahun 1994, dan tahun 2000 menandai dimulainya era baru dengan peluncuran model-model baru MINI. Penjualan MINI di seluruh dunia mencapai 234.175 unit.

Setelah 10 tahun kehadirannya di indonesia BMW group indonesia terus memperkuat posisinya di pasar. selama empat bulan pertama 2011, penjualan BMW meningkat 33 persen dari tahun sebelumnya menjadi 461 unit. pangsa pasar brand BMW di sekmen mobil mewah juga naik dari 7.7 persen menjadi 27.9 persen pada periode yang sama.
(yud/A038)

 

 

Pewarta: Yudha Pratama Jaya
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2011