Perubahan yang paling terlihat pada panel dashboard yang lebih luas namun terkesan sederhana. Head unit kendaraan ini berukuran 12,3 inci dan kontrol iklim zona ganda yang khas dari Kia.
Konsol tengah dapat menampung shifter gir otomatis, pemilihan mode penggerak dan juga tombol untuk bantuan menanjak serta sistem canggih lainnya. Interior kendaraan ini juga sudah dibalut bahan kulit dari bagian atas hingga panel pintu.
Baca juga: Kia Motors bakal punya MPV baru
Kursi kendaraan itu dapat disetel melalui mekanisme elektrik dengan fitur pemanas dan ventilasi udara. Ada juga memiliki banyak fitur lainnya seperti AC dual zone, kursi tiga baris, port USB, monitor surround, tampilan head-up, pengisian smart phone serta sistem suara yang berkelas premium.
Dikutip CarsCoops, Rabu, kendaraan itu bakal memakai mesin diesel V6 3.0 liter turbocharge yang dikawinkan dengan transmisi otomatis delapan percepatan dengan penggerak empat roda.
Kendaraan ini dapat menghasilkan tenaga 256 Hp dengan torsi maksimal memncapai 560 Nm.
Kendati demikian, belum diketahui apakah kendaraan ini akan juga diluncurkan unutk pasar Amerika Serikat (AS) untuk menggantikan Borrego yang sudah berhenti sejak 2009 lalu.
Baca juga: Rimini Street jadi penyedia layanan database Hyundai-Kia Motors
Baca juga: Kia buka pemesanan SUV Seltos
Baca juga: Penjualan Kia turun lebih 6 persen pada Juni
Pewarta: Chairul Rohman
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2019
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2019