Jakarta (ANTARA News) - Toyota Motor Corporation mengumumkan rangkaian kendaraan konsep, Toyota Concept-i, yang digadang-gadang sebagai pengejawantahan masa depan mobilitas manusia, yang memanfaatkan kecerdasan buatan (AI) agar kendaraan bisa memahami pengemudinya, serta perlahan-lahan mendekatkan manusia dan kendaraan sebagai mitra.

Tak hanya dihuni mobil beroda empat yang sempat mejeng di ajang pameran teknologi International Consumer Electronics Show (CES) 2017 pada Januari lalu, Toyota Concept-i juga menghadirkan sebuah kendaraan ringkas universal alias Toyota Concept-i RIDE serta alat berkendara yang muat di area pejalan kaki atau Toyota Concept-i WALK, demikian diumumkan Toyota lewat laman resmi mereka, Senin.

Ketiga kendaraan tersebut, menjadi cerminan dari tema besar Toyota di Tokyo Motor Show 2017 yang berlangsung di Tokyo Big Sight, Jepang, 25 Oktober s.d. 5 November, yakni "Let's move the world from here. Beyond the Motor" atau dalam terjemah bebas berarti "Menggerakkan dunia dari sini. Lebih dari sekadar Motor".

Berikut gambaran singkat dari ketiga kendaraan rangkaian Toyota Concept-i:


Toyota Concept-i

Merupakan sebuah kendaraan roda empat yang dilengkapi AI dan diposisikan sebagai mitra berkendara yang memahami penggunanya, dengan target sebagai "mobil yang dicintai" di era baru.

Mobil tersebut menggabungkan teknologi yang mengerti manusia (LEARN) dengan teknologi berkendara penuh bantuan dan otomatis, ketenangan dan keamanan berkendara bagi pengemudi (PROTECT) serta pengalaman berkendara yang menyenangkan (INSPIRE).

Bagian kabinnya kental dengan aroma futuristik serta antarmuka manusia-mesin atau human machine interface (HMI2) demi menghadirkan pengalaman berkendara yang baru bagi penggunanya.

Toyota berencana melakukan uji kendara sejumlah kendaraan yang dilengkapi fungsi-fungsi mobilo konsep tersebut di Jepang pada 2020.



Toyota Concept-i RIDE

Sebuah kendaraan ringkas yang menekankan aspek universalitas berbasis konsep "mobilitas ramah kota" dan dilengkapi pintu model sayap, kursi yang bisa digeser secara elektrik dan joystick guna menghadirkan operasional ramah penyandang disabilitas terutama pengguna kursi roda.

Rancang bangun kursinya yang dilengkapi fungsi berkendara otomatis membuat kendaraan tersebut bisa dikendarai dengan aman dan nyaman oleh siapapun.

Kendaraan tersebut juga dimaksudkan untuk digunakan dengan sistem berbagi, guna meningkatkan fungsi mobilitas universal.



Toyota Concept-i WALK

Sebuah alat berkendara yang berukuran kecil dan muat di area pejalan kaki dilengkapi fungsi berkendara otomatis, guna meningkatkan kenyamanan dalam melakukan aktivitas mobilitas.

Alat berkendara itu dilengkapi tiga roda dengan mekanisme variabel sumbu roda, fungsi kemudi serta permukaan alas yang rendah yang memudahkan penggunaan serta tak mengharuskan penggunanya mengenakan pakaian tertentu.

Alat berkendara itu juga rencananya akan digunakan lewat sistem berbagi di berbagai titik keramaian.
Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Monalisa
Copyright © ANTARA 2017