"Tema ini menggambarkan kesenangan yang terus dibawa Honda kepada lebih banyak orang di Indonesia melalui produk-produk baru yang diperkenalkan," kata Presiden Direktur PT HPM, Tomoki Uchida dalam pameran yang dihelat hingga 30 Agustus itu.
Ia mengatakan, tahun ini Honda kembali membawa kesenangan berikutnya dengan memperkenalkan produk terbaru untuk Indonesia, yaitu Honda BR-V Prototype.
Selain melalui World Premiere Honda BR-V Prototype, tema Honda pada tahun ini juga diwujudkan dalam desain booth dan display mobil yang dipajang di GIIAS 2015.
Booth Honda berlokasi di Hall 10 A, dengan luas 2.625 meter persegi "Yang menampilkan desain booth yang advanced dan sporty, namun tetap memberikan kesan hangat dalam menyambut setiap pengunjung," kata Uchida.
Secara total, Honda menampilkan 36 mobil yang meliputi seluruh lini terbaru serta beberapa Special Display. Selain itu, Honda juga menampilkan mobil Formula 1 McLaren Honda MP4-30 yang digunakan pada kejuaraan balap F1 2015.
Pewarta: Try Reza Essra
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2015
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2015