"Suzuki AFF Triple bonus ini terobosan baru dalam penjualan, tidak hanya untuk penjualan mobil saja, tapi program ini juga mencakup banyak hal di antaranya service, yang kesemuannya terintegrasi untuk menyambut AFF Suzuki Cup 2014," kata Gunardi Prakosa, Head of Dealer Sales Suzuki Indomobil Sales (SIS), di Jakarta, Senin.
Dalam program promosi itu Suzuki memberikan poin kepada pembeli produk Suzuki, kemudian ketika service, pembelian suku cadang, oli, dan aksesoris.
"Triple bonus sudah menjadi trademark Suzuki, tapi sekarang triple bonus tidak hanya untuk penjualan tapi juga untuk after sale (purna jual)," kata Davy J. Tulian, Direktur Suzuki Indomobil Sales (SIS).
"Triple bonus kami kembangkan untuk service, spare, test drive, pasang stiker, hingga 'like' fanpage di Facebook bisa ikut undian," tambahnya.
Lebih lanjut Gunardi menerangkan bahwa setiap pembelian mobil akan mendapatkan 30 kupon undian, menjadi duta Suzuki mendapatkan 5 kupon undian, test drive mobil Suzuki mendapatkan 2 kupon undian, service dan pembelian aksesoris minimal 200 ribu mendapatkan 1 kupon undian, serta 'like' fanpage Facebook atau follow Twitter dan pasang stiker mendapatkan 1 kupon undian.
Selain itu, bagi setiap konsumen yang melakukan pembelian mobil, selain mendapatkan kesempatan meraih hadiah undian juga mendapat keuntungan lainnya berupa hadiah langsung dan cashback.
Program yang akan dilaksanakan mulai 1 Oktober 2014 hingga 31 Desember 2014 ini menyiapkan hadiah meliputi 33 Unit Karimun Wagon R GX, 33 Paket Wisata, 33 Unit Iphone 5S, 33 unit Samsung S5 dan 333 Voucher Aksesoris bagi para pemenang yang akan diundi setiap bulannya.
Pewarta: Arindra Meodia
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2014
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2014