Jakarta (ANTARA) - PT Chery Sales Indoensia (CSI) merilis varian terbaru dari Omoda E5 pada ajang otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024 di ICE BSD, Tangerang, Banten, Kamis.

Untuk saat ini, versi yang disebut Omoda E5 Pure ini merupakan varian entry-level dari mobil listrik pertama Chery tersebut, dilego seharga Rp419,8 juta, atau Rp69 juta lebih murah dari varian sebelumnya.

“Mulai hari ini, Omoda E5 dijual mulai dari harga Rp419,8 juta, harga yang sangat bagus untuk varian terbaru dari Omoda E5. Varian terbaru ini kami kenalkan berkat kesuksesan penjualan Omoda E5 sejak pertama peluncurannya Februari lalu,” ujar Assistant Vice President PT CSI, Zeng Shuo.

Baca juga: Chery luncurkan fitur Car Link O yang terhubung dengan OMODA E5

Layaknya varian bensin yakni Omoda Z dengan RZ yang perbedaan harganya terpaut sekitar Rp70 juta, Chery juga tidak menghilangkan atau mengubah aspek inti dari Omoda E5 Pure, meski ia menjadi varian paling rendah.

Omoda E5 Pure tetap memiliki performa mesin yang sama dengan varian tertingginya, tetap memiliki jarak tempuh hingga 430 kilometer (WLTP) atau 505 km (NCDC), tetap mengakomodasi ventilated seat, dan fungsi ADAS komplit sebanyak 17 fitur.

“Kami tidak menurunkan performa motor listrik sehingga Anda akan mendapatkan performa yang sangat baik di Omoda E5 Pure,” kata Zeng.

Baca juga: Chery perpanjang harga spesial OMODA E5 untuk 4 ribu konsumen pertama

Beberapa hal yang tidak dimiliki Omoda E5 Pure di antaranya, electric sunroof, provacy glass, roof rail, electric tailgate (pintu bagasi elektrik), lampu sambut welcome fashion light, dan kamera HD 540 derajat.

Saat ini pra-pemesanan untuk Omoda E5 Pure sudah dapat dilakukan mulai 18 Juli 2024, dan pengiriman unit akan dimulai Oktober mendatang, jelas Zeng Shuo.

Baca juga: Chery Omoda E5 diharapkan genjot penggunaan mobil listrik di Indonesia

Pewarta:
Editor: Siti Zulaikha
Copyright © ANTARA 2024