"Melalui Avanzanation Journey 2014, kami ingin menyampaikan apresiasi dan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada pelanggan di seluruh tanah air," kata Direktur Pemasaran PT Toyota Astra Motor (TAM) Rachmat Samulo, di Jakarta, Selasa.
Ia mengatakan sejak Avanza diluncurkan tahun 2004 sampai tahun lalu, kendaraan serbaguna (MPV) kecil itu telah merah lebih dari 40 penghargaan dan mendapat julukan "Legenda MPV keluarga Indonesia."
"Sejak 2004 sampai 2013 penjualan Toyota Avanza di pasar dalam negeri sudah mencapai 1,1 juta lebih dan sedangkan ekspor sejak 2010 hingga 2013 sudah mencapai 114.981 unit," kata Samulo. Mobil tersebut menjadi fenomenal dalam sejarah otomotif Indonesia, kata dia, karena terus bertahan di posisi puncak pada peta produksi dan penjualan otomotif nasional.
Terkait dengan hal itulah, Toyota melalui program Avanzanation yang telah berlangsung sejak tahun 2008 mengapresiasi pelanggan, yang tahun ini diselenggarakan besar-besaran.
Avanzanation Journey 2014 akan terbagi dalam tiga tim yaitu dari Banda Aceh (NAD), Pontianak (Kalimantan Barat), dan Merauke (Papua). Tim tersebut bakal melewati 35 kota di 25 provinsi sambil temu komunitas, melakukan kegiatan CSR dalam bentuk pemberian bantuan untuk lingkungan hidup dan pendidikan, serta penyelenggaraan smart driving.
"Dalam perjalanan kurang lebih sebulan, tim touring Toyota Avanza akan melintasi berbagai ragam kondisi infrastruktur jalan dan iklim di Indonesia," kata Samulo. (*)
Pewarta: Risbiani Fardaniah
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2014
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2014