Jakarta (ANTARA News) - Sudah memiliki dan sering mengendai Jeep Wrangler Sandy namun masih merasa performansi dan "tongkrongan"-nya kurang sip? Ada alternatif yang bisa segera dipilih, dengan mengaplikasikan produk modifikasi dari rumah modifikasi Mopar.

Mopar, menurut Junior Manager, Marcom & PR, Karim Rachman PT Chrysler Indonesia, di sela Indonesia International Motor Show 2013 (IIMS 2013), adalah rumah modifikasi resmi dari Chrysler Group yang memiliki beragam aksesoris dan suku cadang yang lengkap untuk seluruh produk Chrysler Group.

Mopar merek ternama di kalangan pecinta otomotif terutama mereka penggemar modifikasi. Sejauh ini mereka memproduksi 280.000 unit suku cadang dan aksesoris di 90 negara, termasuk di Indonesia. 

"Jeep Wrangler Sandy hasil dress-up berbasis Jeep Wrangler Unlimited Sport. Setelah melalui modifikasi menggunakan Mopar Authentic Accessories, Jeep Wrangler ini tampil berbeda serta meningkatkan kemampuan off-road," kata Head of Added Value Business PT Chrysler Indonesia, Angela Arsyad.
 
Serangkaian aksesoris pada Jeep Wrangler Sandy ini meliputi eksterior, interior, dan kaki-kaki, beberapa diantaranya; half-door front and rear, front and rear bumper, engine hood, two inch lift-kit, winch, pelek 17x7,5 inchi dengan Ban BF Good Rich 35X12, 5x17, dengan total harga lebih dari Rp 400 juta.   

"Seluruh aksesoris Mopar, terjamin keasliannya dan tidak menghanguskan garansi Jeep Wrangler Anda. Kami yakin, para penggemar Jeep akan puas dengan porto folio produk Mopar yang lengkap," kata dia. 

Beberapa tahun terkahir Jeep Wrangler yang telah di modifikasi menggunakan aksesoris Mopar mendapatkan penghargaan kategori Best Dress-up SUV di ajang IIMS 2013.
Pewarta:
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2013