Mereka dapat bertarung mengadu ide, membuat konsep, sampai mengimplementasikan upaya menyelesaikan masalah lingkungan dalam ajang Eco Youth ke-8 yang dimulai pendaftarannya hari ini (21/9).
"Kami berharap masuk sekitar 150 proposal berkualitas dari pelajar SMA se-Indonesia tentang upaya mereka mengatasi masalah lingkungan di sekolah maupun di sekitar mereka," kata GM Corporate Planning & Public Relation PT Toyota Astra Motor (TAM), Widyawati Soedigdo, di sela-sela Indonesia International Motor Show 2013 (IIMS 2013), di Jakarta, Sabtu.
Ia mengatakan, dari semua proposal yang masuk untuk dua kategori lomba, yaitu Eco Youth Product dan Eco Youth Process, akan diambil 20 proposal terbaik, yang akan mendapatkan dana sekitar Rp15 juta.
Dana itu untuk mengimplementasikan konsep dan pemikiran mereka tentang perbaikan lingkungan.
"Kata kuncinya adalah inovasi pada Eco Youth ke-8 ini yang mengambil tema besar Green Generation," ujar Widyawati.
Toyota menyediakan hadiah total Rp460 juta untuk ajang itu. "Pemenang pertama masing-masing kategori mendapat hadiah Rp70 juta, pemenang kedua Rp50 juta, dan ketiga senilai Rp30 juta. "Untuk yang terbaik dari kedua kategori akan mendapat hadiah tambahan Rp75 juta," kata Widyawati.
Pendaftaran bisa dilakukan dengan menghubungi Ade Chandra (085697225835) dan situs www.toyota.astra.co.id.
Sementara itu, Direktur Pemasaran TAM, Rachmat Samulo, berharap melalui ajang tersebut generasi muda semakin peduli terhadap masalah lingkungan di sekitar mereka dan melakukan upaya penyelesaiannya.
"Kata kuncinya adalah inovasi pada Eco Youth ke-8 ini yang mengambil tema besar Green Generation," ujar Widyawati.
Toyota menyediakan hadiah total Rp460 juta untuk ajang itu. "Pemenang pertama masing-masing kategori mendapat hadiah Rp70 juta, pemenang kedua Rp50 juta, dan ketiga senilai Rp30 juta. "Untuk yang terbaik dari kedua kategori akan mendapat hadiah tambahan Rp75 juta," kata Widyawati.
Pendaftaran bisa dilakukan dengan menghubungi Ade Chandra (085697225835) dan situs www.toyota.astra.co.id.
Sementara itu, Direktur Pemasaran TAM, Rachmat Samulo, berharap melalui ajang tersebut generasi muda semakin peduli terhadap masalah lingkungan di sekitar mereka dan melakukan upaya penyelesaiannya.
"Jadi tidak sebatas wacana dan konsep saja, namun sudah tataran mengimplementasikannya" ujar Direktur PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia, I Made Dana Tangkas.
Pewarta: Risbiani Fardaniah
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2013
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2013