"Semoga sebelum IIMS. Tapi kalau setelah IIMS ya tidak tahu juga," ujar Johnny Darmawan di Jakarta, Rabu.
Johnny mengatakan sudah mempersiapkan Toyota Agya sebagai mobil berbiaya rendah ramah lingkungan sejak tahun lalu. Persiapan sudah lama dilakukan, bahkan penawaran juga sudah dilakukan.
Bahkan saat penyelenggaraan IIMS 2012 hingga Desember tahun lalu, Toyota sudah menerima 20 ribu permintaan Toyota Agya tetapi belum juga bisa menjual.
"Pusing juga. Sudah dapat permintaan 20 ribu tapi belum bisa jualan. Tentu saja kami dimarah-marahi. Tapi kami bisa menjawab, itu kan tunggu kepastian dari pemerintah. Jadi susah juga," tuturnya.
Johnny mengatakan dia mendengar bahwa petunjuk teknis (juknis) mengenai LCGC sudah keluar dan saat ini bola berada di Kementerian Perindustrian. Menurut dia, kalau juknis sudah ada, biasanya tidak akan lama lagi.
"Begitu ada kami siap jalan. Kami tidak mau salah kaprah, membuat sesuatu yang tidak ada atau tidak jadi," katanya.
Pewarta: Dewanto Samodro
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2013
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2013