Jakarta (ANTARA) - Perusahaan mobil terbesar kedua di Korea Selatan berdasarkan penjualan, Kia Corp. mengumumkan bahwa mereka akan menginvestasikan 200 juta dollar AS (Rp2,9 triliun) untuk memproduksi SUV listrik EV9 di pabrik mereka di Amerika Serikat pada tahun depan.

EV9 unggulan ini akan menjadi mobil listrik pertama yang dirakit oleh Kia di Amerika Serikat, demikian pernyataan perusahaan. Saat ini, Kia memproduksi empat model mobil di Georgia, yaitu sedan K5, serta SUV Telluride, Sorento, dan Sportage.

Telluride hanya dijual di pasar Amerika Utara. Mobil ini diproduksi di pabrik Kia di Amerika Serikat dan diluncurkan pada tahun 2018 di pasar mobil yang paling penting di dunia itu.

"Seperti halnya Telluride, EV9 berpotensi menjadi game changer lain bagi Kia. Ini akan menjadi kendaraan paling canggih yang pernah kami bangun dan akan menjadi unggulan di pasar mobil listrik dan di jalan raya," kata Presiden dan CEO Kia North America dan Kia America Sean Yoon masih dari pernyataan yang sama. 

Baca juga: Kia Eropa tunjuk ahli kendaraan komersial sebagai Direktur PBV

Pabrik Kia di Georgia sedang mengalami transformasi yang akan memungkinkan produksi EV9 pada kuartal kedua tahun 2024.

EV9 adalah model kedua Kia yang dilengkapi dengan platform kendaraan listrik khusus Hyundai Motor Group, yang disebut E-GMP, setelah SUV EV6 diluncurkan pada tahun 2021.

EV9 berpenggerak dua roda menggunakan baterai 99,8 kilowatt-jam dan dapat menempuh jarak 501 kilometer dengan sekali pengisian. Model dengan penggerak semua roda juga tersedia di Korea.

Perusahaan yang memproduksi sedan K5 dan SUV Sorento ini bertujuan untuk menjual 1 juta mobil listrik pada tahun 2026 dan secara bertahap melengkapi lineup mobil listrik mereka dengan 15 model pada tahun 2027.

Baca juga: Kia EV6 diselidiki karena dugaan kehilangan daya baterai

Perusahaan ini berencana untuk menambahkan model EV9 GT-line dan model performa EV9 GT untuk memperkuat lineup mobil listrik mereka pada kuartal ketiga. Model GT-line mengadopsi desain dari model GT performa untuk memenuhi beragam permintaan pelanggan.

Untuk keseluruhan tahun 2023, Kia menetapkan target penjualan sebanyak 3,2 juta kendaraan, lebih tinggi dari 2,9 juta unit yang terjual tahun lalu.

Kia memiliki delapan pabrik di Korea, yaitu dua di Gwangmyeong, tiga di Hwaseong, dan tiga di Gwangju, serta tujuh pabrik di luar negeri, yaitu tiga di China dan satu masing-masing di Amerika Serikat, Slovakia, Meksiko, dan India.

Kapasitas produksi tahunan mereka secara keseluruhan adalah 3,84 juta unit. Demikian disiarkan Yonhap, Kamis.

Baca juga: Penjualan Hyundai dan Kia di Amerika Serikat naik 9 persen pada Juni
Pewarta:
Editor: Siti Zulaikha
Copyright © ANTARA 2023