Jakarta (ANTARA) - Sederet mobil baru diprediksi akan meluncur di gelaran pameran otomotif Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) x Lifestyle 2023 yang berlangsung pada 10 - 19 Maret 2023 di Jakarta Convention Center, Senayan, Jakarta Pusat.

"Walaupun ini untuk menekankan penjualan, tapi banyak juga yang mau launching," ujar Ketua III Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (GAIKINDO) sekaligus Ketua Pelaksana Pameran GJAW, Rizwan Alamsjah dalam keterangannya, Senin.

Sejumlah mobil yang diprediksi akan meluncur di pameran tersebut di antaranya SUV Subaru Crosstrek, Nissan Terra Facelift, SUV listrik Lexus RZ, Mazda MX-5 Miata, dan dua mobil teranyar dari Morris Garage (MG).

Selain itu, pameran GJAWxLifestyle 2023 juga diperkirakan akan dimanfaatkan oleh beberapa Agen Pemegang Merek (APM) untuk mengumumkan harga mobil yang baru mereka luncurkan seperti All New Toyota Agya dan Suzuki Grand Vitara.

Baca juga: GJAW 2023 padukan industri otomotif dan lifestyle

Rizwan mengatakan pameran tersebut akan diikuti oleh sekitar 20 jenama otomotif yang eksis di Tanah Air. Di samping mobil baru, pameran GJAWxLifestyle 2023 juga menghadirkan beragam komponen dan aksesori pendukung otomotif seperti pelek, audio, hingga kaca film mobil.

Akan hadir pula ragam mobil modifikasi sebagai inspirasi sebelum membeli aksesori atau komponen aftermarket yang tepat untuk mengubah tampilan eksterior dan interior kendaraan.

Baca juga: Jakarta Auto Week 2023 gunakan seluruh area di JCC

GJAW 2023 akan diramaikan oleh penampilan dari Ahmad Dhani Project pada Jumat, 10 Maret. Kemudian pada Senin 13 Maret akan ada TRILOGY (Ardhito, Kunto Aji, Pamungkas). Pada Selasa 14 Maret ada DANGDANCE (Inul Daratista, Ayu Ting Ting, Dipha Barus), Rabu 15 Maret akan dimeriahkan oleh THE GREATEST HITS, Potret, dan Maliq & D’Essentials.

Selanjutnya pada Kamis, 16 Maret ada NOAH Monochrome. Pada Jumat, 17 Maret SOUND OF 2000 (Samsons x Yovie Nuno x D’Masiv). Untuk Sabtu, 18 Maret Special Performance, terakhir malam penutupnya ada TRIO LESTARI with Rio Febrian feat. Rizky Febian pada Minggu, 19 Maret.

Baca juga: Jakarta Concert Week ramaikan pameran mobil
Pewarta:
Editor: Siti Zulaikha
Copyright © ANTARA 2023