Dalam pameran ini, para pengunjung dapat mencoba beragam inovasi yang dihadirkan pada kedua lini mobil pintarnya, yakni Almaz RS ‘Drive Unlimited Way’ dan New Cortez ‘Innovating Comfort Zone’, ditambah unit test drive yang dapat dicoba dan program promo bagi konsumen yang melakukan pembelian selama pameran.
“Dengan menggelar Wuling Experience Weekend, kami mengajak masyarakat Bekasi untuk melihat secara langsung ragam produk serta inovasi berkendara yang disematkan di Almaz RS dan New Cortez," kata Kharismawan Awangga selaku Regional Sales Area Manager Wuling Motors, dalam siaran resmi, Senin.
"Sejalan dengan semangat ‘Drive For A Better Life’, kami senantiasa mengajak konsumen untuk melangkah menuju kehidupan yang lebih baik bersama Wuling. Mari kunjungi Wuling Experience Weekend dan rasakan langsung sensasi berkendara bersama produk Wuling dan dapatkan berbagai penawaran khusus hingga 5 Juni 2022,” kata Kharismawan Awangga.
Pada area pameran, Wuling menampilkan unit display yang terdiri dari Almaz RS dan New Cortez. Selain itu, terdapat experience corner yang dapat memberikan informasi lengkap kepada pengunjung mengenai ragam teknologi Wuling, mulai dari Advanced Driver Assistance System (ADAS) berupa inovasi yang memberikan kemudahan dan kenyamanan selama berkendara pada Almaz RS.
Ada juga Internet of Vehicle (IoV) yang menghubungkan pengguna dengan kendaraan via konektifitas internet melalui aplikasi MyWuling+ dan juga head unit, hingga Wuling Indonesian Command (WIND), perintah suara pintar berbahasa Indonesia yang tersemat pada Almaz RS dan New Cortez. Kedua lini itu dapat dicoba oleh konsumen di area test drive.
Kemudian, konsumen yang melakukan pembelian selama acara ini berlangsung memiliki kesempatan untuk mengikuti lucky dip yang berhadiah e-wallet hingga Rp5.000.000 serta promo istimewa seperti cashback spesial dan gratis biaya servis berkala selama 4 tahun atau 50.000 kilometer, dengan syarat dan ketentuan yang berlaku.
Baca juga: Wuling unjuk kebolehan melalui kegiatan "WEW" di Kelapa Gading
Baca juga: SAIC-GM-Wuling bukukan rekor penjualan kendaraan energi baru
Baca juga: Wuling rayakan Lebaran dengan program spesial
Pewarta: Alviansyah Pasaribu
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2022
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2022