Jakarta (ANTARA News) - General Motors Autoworld Indonesia selaku agen tunggal pemegang merek Chevrolet berhasil meraih 341 surat pemesanan kendaraan selama pelaksanaan Indonesia International Motor Show 2010.

"Tentunya hasil tersebut tercapai berkat The All New Chevrolet Spark dan Chevrolet Cruze yang tidak kami kira sebelumnya dapat meraih angka SPK yang sangat baik di IIMS ini," kata Sales Director GMAI Beteng Santoso di Jakarta, Senin.

Target yang dipatok sebelum IIMS berlangsung sebanyak 150 unit berhasil dicapai dalam tiga hari pameran. GMAI berhasil menyentuh angka 159 unit, ujar dia.

Dari 159 unit yang berhasil diraih dalam tiga hari tersebut yang memberikan tanda jadi Rp5 juta atau lebih adalah 56 unit atau 35 persennya.

"Tugas kami membuat para calon pembeli yang baru memberikan tanda jadi Rp2,5 juta menambah tanda jadinya menjadi Rp5 juta atau lebih pada periode pameran IIMS sehingga pencapaian penjualan menjadi lebih akurat," tambah Beteng.

Sampai hari penutup 1 Agustus 2010 GMAI berhasil mendapatkan angka penjualan berdasarkan SPK dengan tanda jadi Rp5 juta atau lebih sebesar 180 unit atau sekitar 53 persen dari pencapaian total penjualan berdasarkan SPK selama IIMS sebesar 341 unit.

Masing-masing produk berkontribusi. Chevrolet Spark sebanyak 45 persen, Captiva (all varian) 36 persen, Cruze 15 persen, serta New Aveo empat persen.

Dengan kerja sama antara GMAI dan PT Oto Multiartha yang telah mendukung pembiayaan The All New Chevrolet Spark, produk terbaru GMAI tersebut dapat dibeli hanya dengan pembayaran di muka yang ringan Rp15 juta. Ditambah hadiah bernilai jutaan rupiah untuk pembeli Chevrolet Captiva, Aveo, dan Cruze selama pameran IIMS berlangsung, ujar Beteng

Bagi masyarakat Jabodetabek yang belum sempat melakukan test drive dan melakukan pemesanan Chevrolet Spark atau produk Chevrolet lainnya seperti Chevrolet Cruze, Chevrolet Captiva, dan Chevrolet New Aveo bisa mengunjungi pameran Chevy Show selanjutnya di Mall Kelapa Gading III pada 6 Agustus - 15 Agustus 2010 dan Senayan City 9 Agustus - 15 Agustus 2010.
(V002/B010)
Pewarta: Bambang
Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2010