Jakarta (ANTARA) - Honda Motor Co Ltd pada Kamis, meluncurkan sedan Legend dengan fitur swakemudi, dan disebut sebagai produsen mobil pertama di dunia yang menjual kendaraan berteknologi otomatisasi level 3 terbaru yang bersertifikat.

Peluncuran yang dilakukan di Jepang tersebut memberikan Honda hak pamer untuk menjadi yang pertama memasarkan, tetapi penjualan mobil legendaris itu akan dibatasi 100 unit di Jepang, dengan harga retail 11 juta yen (102.000 dollar AS).

Dikutip dari Reuters, Jumat, Kepala Insinyur Yoichi Sugimoto mengatakan teknologi otomasi baru merupakan langkah besar untuk mengeliminasi kecelakaan yang disebabkan oleh kesalahan manusia.

Baca juga: Honda Aircraft Company kirim 31 HondaJet tahun lalu

Baca juga: Honda All New Vezel kini bermesin hybrid, penerus HR-V Indonesia?


Sistem "Traffic Jam Pilot" pada Legend dapat mengontrol akselerasi, pengereman, dan kemudi dalam kondisi tertentu.

Setelah sistem diaktifkan, pengemudi dapat menonton film atau menggunakan navigasi di layar, membantu mengurangi kelelahan dan stres saat berkendara di kemacetan, kata Honda dalam sebuah pernyataan.

Pengemudi akan diingatkan ketika kendali diserahkan kembali, seperti adanya getaran pada sabuk pengaman pengemudi, kata pembuat mobil tersebut.

Apabila pengemudi terus tidak merespon, sistem akan membantu menghentikan mobil secara darurat dengan memperlambat dan menghentikan kendaraan sambil memperingatkan mobil di sekitarnya dengan lampu hazard dan klakson.

Pengumuman tersebut muncul setelah pemerintah Jepang memberikan sertifikasi keselamatan kepada "Traffic Jam Pilot" Honda pada bulan November.

Produsen mobil dan perusahaan teknologi global telah berinvestasi besar-besaran dalam berkendara otonom.

Namun, meski teknologi semakin maju, peraturan tentang berkendara otonom berbeda dari satu negara ke negara lain. Audi meluncurkan sedan A8 dengan teknologi level 3 pada tahun 2017 tetapi kendala regulasi telah mencegahnya diperkenalkan secara luas.

Honda tidak memiliki rencana untuk meningkatkan produksi atau penjualan Legend yang dilengkapi level 3 untuk saat ini, kata petugas operasinya pada Kamis (4/3).


Baca juga: Honda perkenalkan All New Honda Legend

Baca juga: Selamat tinggal Honda Jazz, HPM setop produksi sejak bulan lalu

Baca juga: Penjelasan HPM soal Honda City Hatcback RS meluncur tanpa turbo
Pewarta:
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2021