Jakarta (ANTARA) - Mitsubishi mengumumkan line-up untuk Tokyo Auto Salon 2020, sebagaimana dilaporkan Carscoops, Minggu.

Tak tanggung-tanggung, pabrikan mobil Jepang itu akan memboyong total tujuh model terbaru sekaligus, meliputi eK Cross, Delica D:5, Outlander PHEV, Eclipse Cross dan Super Height K-Wagon yang akan datang.

Dimulai dengan yang terkecil dari jajaran itu, Mitsubishi eK Cross Wild Beast Concept memiliki konsep "playful outdoor image". Styling SUV itu dilengkapi cladding plastik hitam di sekitar lengkungan roda dan bumper, bulky side skirts, aksen abu-abu di atap, dan Ban Toyo Open Country R/T all-terrain rubber
 
Mitsubishi eK Custom Active Gear. (ANTARA News/Alviansyah)


Baca juga: Upaya Nissan-Renault-Mitsubishi rekatkan aliansi yang renggang

Baca juga: Mengintip yang baru di Mitsubishi Xpander Cross


Rak atap mungkin akan menjadi aksesori resmi untuk mobil kei di Jepang. Mobil ini mengadopsi skema warna kuning dan hitam lengkap dengan grafis abu-abu "X" di sampingnya.

Selanjutnya, SUV Eclipse Cross Weekend Explore yang memberikan crossover dengan penampilan yang lebih tangguh.

Hal ini dicapai berkat aksesori seperti kit kinerja Air Force Suspension Japan yang memungkinkan pengguna untuk menaik-turunkan ketinggian pengendaraan dengan menggunakan remote control nirkabel dan aplikasi smartphone.
 
Pewarta:
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2019