Presiden Jokowi ajak Presiden Filipina kunjungi Sarinah
6 September 2022 11:58
ANTARA - Presiden Joko Widodo, Senin (5/9) malam, mengajak Presiden Republik Filipina Ferdinand Romualdez Marcos Jr dan istrinya Louise Araneta Marcos mengunjungi pusat perbelanjaan Sarinah, Jakarta. Hal tersebut merupakan permintaan Presiden Marcos yang ingin berkunjung ke pasar untuk melihat produk-produk asli Indonesia. (BPMI Setpres/Nabila Charisty/Rayyan/Nusantara Mulkan)