Jakarta (ANTARA) - Peugeot telah menyiapkan versi khusus model 3008 untuk melibas medan off-road di lintasan ikonis di kota Ho Chi Minh, Vietnam.
Pengujian itu merupakan upaya Peugeot untuk memastikan teknologi Advanced Grip Control yang dimiliki pabrikan Prancis itu dapat melakukan penjelajahan selain pengujian untuk penggerak semua roda, yang tidak dimiliki model 3008 sebelumnya.
Model 3008 terbaru itu didasarkan pada mesin PureTech GT Line 1,6 liter dan memiliki fitur peningkatan yang halus, termasuk satu set roda baja yang berukuran 17-inci dengan ban off-road Cooper AT3, pelat selip depan, rak atap aluminium Rival dengan lampu LED, dan tenda atap ARB Simpson yang dapat ditarik sepenuhnya.
Fitur lain termasuk rak sepeda, serta bungkus unik untuk menandai karakter Peugeot 3008.
“Model satu-satunya itu mencontohkan kepraktisan dan kemampuan off-road SUV terlaris kami,” kata Managing Director Peugeot UK, David Peel yang dikutip dari CarsCoops, Rabu.
Baca juga: Upaya Peugeot Motocycles Indonesia perluas jaringan penjualan
"Dengan modifikasi yang relatif kecil, 3008 dapat mengatasi medan yang sulit. Pengujian itu membuktikan efektivitas teknologi Advanced Grip Control-nya dan menunjukkan potensi lintas medan off-road-nya yang sebenarnya," kata David.
Advanced Grip Control dari Peugeot adalah sistem kontrol traksi yang canggih, menawarkan lima mode berbeda tergantung pada permukaan jalan, seperti normal, salju, lumpur, pasir, dan ESP Off.
Dalam kombinasi dengan Hill Assist Descent, Peugeot mengkalim 3008 punya "kemampuan off-road yang sesungguhnya" terlepas dari kenyataan bahwa tidak ada AWD tradisional yang dimiliki oleh kendaraan itu.
Satu-satunya model dalam jajaran 3008 yang secara teknis all-wheel drive adalah Hybrid4, yang memiliki gandar belakang yang digerakkan secara elektrik dan tenaga gabungan sebesar 296 HP.
Baca juga: New Peugeot 5008 hadir dalam bentuk SUV 7 penumpangEditor: Imam Santoso
Copyright © ANTARA 2019