Mumbai (ANTARA News) - Petroliam Nasional Berhad (Petronas) melalui anak perusahaannya Petronas Lubricants International (PLI) meluncurkan Petronas Sprinta with UltraFlex, pelumas sepeda motor yang dirancang untuk menjaga mesin tidak stres dan bisa dipakai dalam jangka waktu lama.
"Petronas Sprinta berteknologi UltraFlex diformulasikan dengan lapisan kuat untuk meningkatkan stabilitas mesin dari berbagai macam kondisi berat yang dialami sepeda motor, agar tidak stres dan bermasalah," kata Managing Director dan CEO PLI, Giusseppe D'Arrigo, dalam peluncuran global di Mumbai, India, Kamis.
Apalagi, kata dia, sepeda motor bagi sebagian besar masyarakat menjadi moda transportasi utama untuk kebutuhan sehari-hari yang biasanya menghadapi kemacetan, dan berpotensi meningkatnya stres mesin.
"Stres pada motor ini sering berawal dari gesekan tinggi yang berujung pada masalah mekanis parah dan panas berlebihan di bagian dalam mesin," kata D'Arrigo.
Dia mengklaim, Petronas Sprinta with UltraFlex mampu memberikan lapisan minyak yang lebih kuat hingga 40 persen dibandingkan produk lain.
Kemampuan ini, kata D'Arrigo, dapat membantu mesin menangani efek yang ditimbulkan beban, kecepatan dan tekanan sepeda motor agar tetap bertenaga dan berkualitas.
Produk yang akan tersedia dalam tiga varian yaitu F300 (20W-40), F700 (15W-50) dan F900 (10A-40), akan mulai dijual di Indonesia pada 2018, setelah Malaysia, Vietnam dan Thailand tahun ini.
"Saat ini kami masih sedang membahas dan mempersiapkan untuk pasar Indonesia yang merupakan market yang sangat besar dan penting bagi kami," kata Chief Commercial Officer PLI Guiseppe Pedretti.
Pewarta: Try Reza Essra
Editor: Monalisa
Copyright © ANTARA 2017
Editor: Monalisa
Copyright © ANTARA 2017