Jakarta (ANTARA News) - Suzuki mencatatkan kenaikan penjualan 13 persen pada segmen Pick-Up yaitu Carry 1.5 dan APV dengan total penjualan retail kendaraan sebesar 3.441 unit pada September 2016.

Angka ini naik dari penjualan 3.052 unit pada bulan sebelumnya. Lonjakan tersebut juga meningkatkan pangsa pasar pikap Suzuki sejumlah 5,9 persen secara nasional.

"Ini menunjukkan para pelaku usaha masih mengandalkan dan menjadikan kendaraan ini sebagai pilihan utama dalam menunjang usahanya," kata 4W Sales Director PT Suzuki Indomobil Sales, Makmur, dalam keterangam tertulis, Jumat.

Suzuki Carry Pick-Up hadir sejak 39 tahun lalu dan turut menggerakkan roda perekonomian daerah. Didukung jaringan servis dan suku cadang di seluruh Indonesia, menjadikannya sebagai armada usaha dan investasi menguntungkan.

Suzuki Carry 1.5 Pick-Up dibekali dengan mesin G15A berkapasitas 1.493 cc, 4 Silinder, 16 valve, MPI (Multi Poin Injection) yang mampu menghasilkan tenaga maksimum 78.8 PS pada putaran 5.500 rpm dan torsi maksimum 120 Nm/3.000 rpm.

Sedangkan untuk Mega Carry menggunakan mesin G15A dengan kapasitas 1.493 cc, 4 Silinder, 16 valve, MPI (Multi Poin Injection) yang menghasilkan tenaga maksimum 92.4 PS/6.000 rpm dan torsi maksimum 126 Nm/3.000 rpm.
Pewarta: Try Reza Essra
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2016