Langkah edukasi tersebut diperluas sasarannya dengan membidik masyarakat umum lewat peningkatan eksibisi di pusat-pusat perbelanjaan dan tidak hanya mengikuti pameran-pameran otomotif semata, demikian disampaikan Wakil Presiden Direktur V-Kool Indolestari Linda Wijaya.
"Untuk tahun 2016 kami tidak akan melakukan banyak perjbahan, edukasi pasar masih akan tetap kami lakukan, karena dengan banyaknya merek kaca film sekarang kami merasa masih perlu melakukan itu," kata Linda dalam sesi temu media akhir tahun di Jakarta, Kamis.
"Yang pasti kami akan ikuti pameran-pameran otomotif seperti GIIAS dan IIMS untuk para pehobi otomotif, tetapi kami juga akan meningkatkan eksibisi di mal-mal untuk menjangkau masyarakat umum lebih luas," ujar dia menambahkan, merujuk pada Gaikindo Indonesia International Auto Show 2016 yang akan berlangsung medio Agustus dan Indonesia International Motor Show 2016 yang akan berlangsung pada 7-17 April.
Selain melakukan aktivitas edukasi pasar lewat pameran otomotif dan eksibisi pusat perbelanjaan, V-Kool juga terus mengembangkan dan melakukan pembaruan untuk aplikasi mereka di platform Android dan iOS, i-Kool.
Di sisi lain pihaknya juga akan terus melakukan kampanye lewat media sosial, dengan mengikuti tren media sosial yang berkembang di masyarakat.
Langkah-langkah tersebut diharapkan bisa mendukung upaya V-Kool mengalami pertumbuhan sebesar 5 persen pada 2016 mendatang, setelah sepanjang 2015 ikut tergerus perlambatan pasar otomotif nasional sekira 16 persen.
Linda juga menyatakan pihaknya belum ada niatan untuk menambah jaringan penjualan pada 2016 mendatang, yang saat ini sudah terdapat sekira 60 diler di seluruh Indonesia.
"Jaringan penjualan kami saat ini ada 60 diler, dan kami rasa untuk sementara masih cukup, karena mayoritas penjualan kami sebagai OEM (produsen peralatan asli) bawaan dari hampir semua merek mobil di Indonesia, jadi fokus masih di situ," ujarnya.
Selain merek V-Kool, PT V-Kool Indolestari juga merupakan distributor kaca film merek Huper Optik dan Solarguard yang segmennya berada di bawah V-Kool.
Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2015
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2015