Jakarta (ANTARA News) -  MINI meluncurkan seri John Cooper Works uintuk tujuh  jajarannya.

Mesin dari ketujuh varian ini sama, yakni 1600 cc dengan empat silinder. Hanya saja, output  yang dihasilkan berbeda.

"Ada dua mobil dengan kekuatan 218 tenaga kuda dan 211 tenaga kuda," kata Product Planning Manager BMW Group Indonesia, Dennis A. Kadaruskan saat peluncurann JCW di Pondok Indah, Jakarta Selatan, Kamis.

Pada tipe Paceman dan Countryman, kekuatan yang dihasilkan mencapai 218 tenaga kuda pada 6.000rpm dengan torsi maksimum 280Nm pada 1.900 dan 6.000rpm.

Dua varian ini juga menggunakan sistem Dynamic Stability Control dengan sistem  all-Wheel Drive.

"Fungsi overboost sendiri mendorong sampai 300 Nm untuk 21.00 dan 4.500rpm," katanya.

Kedua jenis ini mampu mencapai jarak 0-100km/jam dalam waktu 6,6 detik dengan puncak kecepatan mencapai 230km/jam.

Varian lainnya yakni Cabrio, Coupe, Clubman, Hatch dan Roadster memiliki kekuatan 211 tenaga kuda pada 6.000 rpm dengan torsi maksimum 260 Nm ketika 1.750 dan 5.500 rpm.

"Overboos bisa mendorong hingga 280Nm pada 2000-5100 rpm," katanya.

Untuk mendukung kemampuan sport pada mobil ini, terdapat dua pilihan tombol Sport dan Sport +.

Karakter sport pada suara mesin serta knalpot semakin terlihat ketika menggunakan mode sport atau sport +.

"Bedanya kalau sport + bisa menggunakan transmisi manual serta perpindahan transmisi di rpm yang lebih tinggi," katanya.

Untuk kenyamanan, Dennis menyebutkan bahwa mobil MINI JCW sudah menggunakan suspensi sport yang diturunkan 10 milimeter.

Pada velg sendiri, varian Paceman dan Countryman menggunakan velg roda ringan Cross Spoke Crusher 19 inch sedangkan yang lainnya menggunakan ukuran 17 inchi.

"Kami pakai yang ringin untuk perhitungan bobot kendaraan juga," katanya.

Ketujuh varian ini dijual dengan harga, Paceman Rp949 juta, Countryman Rp919 juta, Coupe Rp809 juta, Roadster Rp839 juta, Cabrio Rp799 juta, Clubman Rp789 juta dan Hatch Rp749 juta.
Pewarta:
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2013