Jakarta (ANTARA) - Produsen otomotif roda dua yang fokus dalam pengembangan motor listrik asal Indonesia, SMEV menghadirkan program kompetisi SMEV BUILD OFF 2024 “Let’s Move and Feel The Freshness” guna memberikan kesempatan kepada builder-builder otomotif untuk berkarya melalui kanvas motor listrik.

"Program bertujuan untuk menggaet builder-builder di Indonesia dalam berkreasi, mendesain dan melakukan kustomisasi dengan basic kendaraan motor listrik SMEV EM-1," kata Founder SMEV, Donny Ariyanto, di Jakarta, Kamis.

Menurut dia, program ini memiliki perbedaan dengan yang sebelumnya pernah dilaksanakan. Pada tahun ini, SMEV memberikan kesegaran baru di dunia roda dua sebagai program Bike Build Off pertama di Indonesia dengan motor listrik sebagai basic kustom-nya.

Baca juga: Sepeda motor listrik SMEV meluncur dengan harga mulai dari Rp75 juta

Dia melanjutkan bahwa program ini dapat memberikan pengalaman baru bagi para builder untuk melakukan perubahan terhadap motor listrik sekaligus juga memberikan pengenalan serta edukasi yang baik dalam upaya sosialisasi kendaraan roda dua berbasis baterai.

Dalam kegiatan ini, SMEV menjalin kerja sama dengan salah satu produsen permen asli Indonesia dan juga yang tertua di industri tersebut yakni Davos.

Baca juga: Alva mulai distribusikan One XP pada April, ini sebabnya

“Kerja sama dengan SMEV ini sejalan dengan spirit baru dari Davos untuk menjadi brand yang peduli dengan dunia Eco Green dan Sustainability, Davos tidak ragu untuk menggandeng SMEV yang merupakan brand motor listrik lokal di Indonesia untuk meramu program tersebut karena memiliki kesamaan visi dan misi yang sama," tutur Head Communication PT. Slamet Langgeng, Dwi Susiyanti. 

Seleksi awal untuk kegiatan ini akan dilakukan pada 11 Maret sampai dengan 25 Maret 2024. Builder yang ingin mengikuti kegiatan tersebut dapat mengetahui informasinya melalui akun Instagram @smevmoto. 

Baca juga: Ragam pilihan motor listrik dengan harga terjangkau
Pewarta:
Editor: Siti Zulaikha
Copyright © ANTARA 2024