Sepang, Malaysia (ANTARA News) - Sebastian Vettel meluncur tak terbendung untuk meraih gelar juara Grand Prix Malaysia pada hari Minggu. INi adalah  kemenangan keduanya secara berturut-turut dari posisi pole sampai finish setelah dua minggu lalu mencatatkan hasil yang sama di GP Australia.

Pembalap tim McLaren Jenson Button merebut tempat kedua di depan pembalap tim Lotus Renault Nick Heidfeld yang berhasil memanfaatkan startnya yang brilian sehingga sekali lagi Renault berhasil menempati podium ketiga.

"Sungguh pekerjaan yang fantastis, meski dalam cuaca yang panas tetapi kita masih bisa menjaga agar kepala tetap dingin. Terima kasih," kata Vettel kepada tim Red Bull lewat radio komunikasi mereka setelah memenangi balapan untuk keempat kalinya secara berturut-turut itu.

"Akhir pekan yang menyenangkan menjadi milik anda semua sekarang, saya sangat menyukai hal ini," tambah Vettel.

Rekan setim Vettel, Mark Webber, juga mendapatkan hasil yang baik dengan menduduki tempat keempat setelah sempat disalip beberapa pembalap lain di saat start karena sistem KERS untuk penambah tenaga di mobilnya tidak bekerja.

Dua pembalap Ferrari Felipe Massa dan Fernando Alonso berhasil merebut dua tempat berikutnya di depan Lewis Hamilton yang harus puas berada di tempat ketujuh setelah dia dan Alonso harus melorot dari tempat ketiga dan keempat karena bersenggolan.

Pembalap Sauber Kamui Kobayashi, pembalap Mercedes Michael Schumacher dan pembalap Force India Paul di Resta menjadi pembalap yang meraih poin-poin terakhir dalam lomba yang sempat diwarnai oleh turunnya hujan selama beberapa saat dan kesibukan para kru di pitstop karena pergantian ban yang sering dilakukan oleh para tim.
(H-OKS/T009)
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2011