Dikutip dari Reuters, Rabu, produsen mobil asal Jepang Honda telah menghentikan produksi di AS sejak 23 Maret lalu dan mereka akan memperpanjang penghentian hingga 1 Mei.
Sedangkan Fiat, ingin kembali berproduksi di AS dan Kanada secara progresif mulai 4 Mei mendatang.
Baca juga: Fiat Chrysler produksi satu juta masker wajah di pabrik Asia
Baca juga: Fiat kembali berproduksi usai berhenti 24 jam karena corona
Beberapa eksekutif industri mobil AS mengatakan hampir tidak mungkin bagi perusahaan untuk melanjutkan produksi sebelum akhir bulan dan tidak ada jaminan pembuat mobil akan dapat melanjutkan produksi pada awal Mei.
"Pembuat mobil lain juga akan berencana untuk memperpanjang penghentian produksi saat ini hingga akhir minggu ini," pembuat mobil mengatakan kepada Reuters.
Dengan adanya musibah wabah virus corona di Amerika Serikat, Ford Motor memperkirakan telah kehilangan sekitar 600.000 unit penjualan mobil di AS pada bulan Maret lalu.
Pekan lalu, Nissan mengatakan akan memperpanjang masa pemberhentian produksi di AS hingga akhir April. Toyota Motor Corp telah menghentikan produksi AS dan Kanada hingga 17 April mendatang.
Ford mengatakan telah menunda rencana untuk memulai kembali produksi di Amerika Utara. Ford juga ingin melanjutkan produksi di beberapa pabrik utama di AS pada 14 April.
Baca juga: Strategi selama corona, Fiat dan GM jualan mobil online
Baca juga: Fiat Chrysler tidak akan menunda merger dengan PSA
Baca juga: Fiat Chrysler buat masker untuk Amerika Utara
Pewarta: Chairul Rohman
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2020
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2020