10 Megawatt pasokan listrik untuk HUT RI di IKN dari energi hijau
16 Agustus 2024 21:14
ANTARA - Perusahaan Listrik Negara (PLN) memastikan ketersediaan pasokan listrik untuk Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-79 Republik Indonesia di Ibu Kota Nusantara (IKN) tersedia sebanyak 10 Megawatt. Seluruh pasokan listrik tersebut mengandalkan energi hijau dari Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) IKN. (Hanifan Ma'ruf/Andi Bagasela/Farah Khadija)