KA Banyubiru siap dukung konektivitas ekonomi dan wisata daerah
1 Juni 2023 14:06
ANTARA - PT Kereta Api Indonesia (Persero) meluncurkan kereta Banyubiru relasi SemarangTawang-Solo Balapan, di Jawa Tengah, Kamis (1/6). Peluncuran kereta ini menjadi wujud keseriusan PT KAI dalam mendukung konektivitas antar daerah, serta menggeliatkan pertumbuhan ekonomi dan pariwisata daerah.
(Fx. Suryo Wicaksono/Rizky Bagus Dhermawan/Ludmila Yusufin Diah Nastiti)