Hadapi gejolak inflasi, Indef: pemberian subsidi harus tepat sasaran
24 Mei 2022 23:10
ANTARA - Direktur Institute for Development of Economics and Finance (INDEF), Tauhid Ahmad, Selasa (24/5), mendorong pemerintah untuk memberikan subsidi lebih tepat sasaran utamanya untuk BBM, LPG 3 kg, dan listrik. Hal itu perlu segera dilakukan guna menghadapi gejolak inflasi yang dapat mengancam pertumbuhan ekonomi nasional 2022 berada di bawah 5 persen. (Cahya Sari/Arif Prada/Gracia Simanjuntak)