Walkot Tangerang ajak warga kenakan masker untuk saling jaga
6 April 2020 16:11
ANTARA - Kewajiban mengenakan masker untuk seluruh warga Kota Tangerang dikuatkan dengan adanya pernyatan dan edaran yang diterbitkan oleh Wali Kota Tangerang. Ajakan ini tertuang dalam edaran Walikota Tangerang nomor 2 tahun 2020 tentang penggunaan masker yang bertujuan untuk saling menjaga kesehatan dan keamanan seluruh masyarakat. (Agung Andhika Indrawan/Agha Yuninda Maulana/Rinto A Navis)