Tim Purna Paskibraka 2023 pembawa duplikat bendera Merah Putih Naila Aulita Alqubra Sinapoy (kiri) dan pembawa naskah teks proklamasi Lilly Indriani Suparman Wenda (tengah) berjalan memasuki kendaraan tempur (ranpur) Komodo saat tiba di Bandara Internasional Sultan Haji Muhammad Sulaiman, Sepinggan, Balikpapan, Kalimantan Timur, Sabtu (10/8/2024). Kirab tersebut merupakan rangkaian persiapan peringatan HUT Ke-79 Kemerdekaan RI yang akan digelar di IKN, Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur. ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/pras.