Tokyo (ANTARA News) - Jika anda sedang menonton balap MotoGP tentunya dapat mengunjungi Museum Honda yang berada di Sirkuit Twin Ring Motegi, Jepang.
Museum berlantai tiga ini dikenal dengan sebutan Honda Collection Hall yang merupakan sejarah perkembangan dari perusahaan yang didirikan Soichiro Honda pada tahun 1948 dengan memproduksi mobil dan motor.
Pada lantai satu, pengunjung dalam melihat perkembangan robot ASIMO dari masa ke masa, sepeda motor dan mobil Honda.
Selain itu, ada motor balap Honda bernomor “8†klasik Honda RC142 yang jadi unggulan di tahun 1959-an.
Terpajang juga mobil balap Honda Ginther RA272 dengan pembalap Paul Richard “Richie†Ginther yang membawa tim pabrikan Honda juara balapan di GP Meksiko pada tahun 1965..
Selanjutnya pada lantai dua menyajikan koleksi sepeda motor Honda dan mobil klasik.
Sementara pada lantai tiga memamerkan motor balap Honda yang terkenal dan mobil balap.
Ada 350 produk yang disajikan Museum yang juga dilengkapi ruang baca serta toko suvenir.
Pewarta: Tasrief Tarmizi
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2017
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2017