Beijing (ANTARA News) - China merencanakan investasi lebih dari 100 miliar yuan untuk membagun basis manufaktur kimia-batubara di kawasan barat laut Ningxia sampai 2010, kantor berita Xinhua melaporkan, Rabu. China juga akan membangun 15 tambang batubara besar dan pembangkit listrik tenaga batubara dengan kapasitas lebih dari 20 juta kilowat di kawasan tersebut, tulis Xinhua yang mengutip Hao Linhai, Direktur Komisi Pembangunan dan Reformasi Ningxia. Pembangunan itu akan membawa investasi total 200 miliar yuan, kata Hao. Produksi batubara diperkirakan mencapai 130 juta ton sebelum 2020, kata Hao. Saat ini, cadangan batubara di Ningxia mencapai 31,1 miliar ton, demikian menurut Xinhua. Produsen batu bara Cina dan Royal Dutch Shell mengatakan pada Juli 2006 bahwa mereka akan meluncurkan suatu studi kelayakan bersama untuk pembangkit listrik tenaga batubara yang dicairkan di Ningxia yang akan butuh investasi 12 miliar dolar AS. Perusahaan minyak dan kimia Afrika Selatan Sasol juga dalam pembicaraan dengan Shenhua untuk membangun fasilitas kimia-batu bara di Ningxia dengan kapasitas 80.000 barel per hari. (1 usd = 7,74 yuan). (*)

Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2007