Jakarta (ANTARA) - Lego bekerja sama dengan McLaren untuk membuat model skala 1:1 dari hypercar P1 dan replika mobil sport yang dibuat dari 342.000 lebih elemen Lego Technic dan ditenagai oleh baterai dan motor Lego itu dapat dikendarai.

Menurut siaran Autocar pada Kamis (12/9), mobil P1 plastik seberat 1.220 kg yang dibangun oleh Lego dan McLaren tersebut merupakan model Lego pertama yang dapat dikendarai hingga saat ini.

Replika mobil Lego tersebut telah dikemudikan oleh pebalap Formula 1 Lando Norris untuk menyelesaikan satu putaran Sirkuit Silverstone di Inggris.

Lego telah bermitra dengan McLaren dalam beberapa kesempatan sejak 2015, membuat sejumlah model Technic seperti Senna GTR dan mobil balap F1 MCL36 2022.

Kedua perusahaan baru-baru ini mengembangkan versi Technic skala 1:8 dari P1, yang dilengkapi kotak roda gigi otomatis kopling ganda tujuh kecepatan, suspensi, mesin piston V8, dan pintu dihedral, untuk sepenuhnya mereplikasi mobil sport hibrida tersebut.

Sementara replika Lego P1 skala 1:1 didukung baterai Technic dan baterai mobil listrik. Baterai ini memberi daya pada delapan paket motor (mengacu pada V8 dari P1 asli), yang masing-masing terdiri atas 96 motor fungsi Lego Power dengan total 768 motor Lego.

Lego mengklaim mobil P1-nya dapat mencapai kecepatan hingga 40mph.

Baca juga: McLaren P1 tantang Ferrari terbaik

Baca juga: Replika mobil Formula E dipajang di Bundaran HI


Replika Lego P1 dibangun oleh tim yang terdiri atas 23 insinyur Lego dan McLaren selama lebih dari 8.300 jam dan memerlukan 393 jenis elemen Technic dengan 11 komponen yang khusus dibuat untuk mobil tersebut.

Meskipun sebagian besar terbuat dari komponen Technic, P1 mempertahankan beberapa elemen dari mobil asli seperti roda dan setir dengan bodi fleksibel yang dibangun di sekitar sasis baja.

"Untuk bodi kuning, butuh waktu berbulan-bulan untuk pengujian dan pembangunan langsung sebelum kami sampai pada desain akhir," kata Manajer Desain Lego Lubor Zelinka, yang membantu mempelopori proyek tersebut.

"Salah satu tantangan terbesarnya adalah ruang, atau kekurangannya, karena P1 adalah mobil yang sangat kompak dan lincah. Namun, kami perlu memastikan ada cukup ruang untuk kemudi dan suspensi konvensional sekaligus menciptakan struktur yang kaku menggunakan lapisan elemen Lego Technic," ia menjelaskan.

Manajer Proyek Senior Lego Lukáš Horák menyampaikan bahwa keahlian otomotif dan teknik McLaren sangat membantu dalam upaya membuat model yang serupa dengan McLaren P1 asli.

Lego telah meminta bintang F1 Lando Norris untuk menguji mobil replika kreasinya di Sirkuit Silverstone. Lego P1 sekarang disiapkan untuk dipamerkan dalam berbagai acara olahraga di dunia.

Baca juga: Mercedes-Benz G-Class hadir dalam edisi Lego

Baca juga: Garasi Drift tampilkan replika mobil ikonik "Fast & Furious"

 

Pewarta:
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2024