Jakarta (ANTARA) - PT Chery Sales Indonesia (CSI) telah memperkenalkan OMODA 5 EV pada ajang GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023 sebagai sebuah mobil dengan energi terbarukan bertipe SUV berinovasi teknologi mutakhir dan fitur yang lengkap, sekaligus merupakan perwujudan komitmen Chery terhadap keberlanjutan lingkungan yang seiring dengan tren eco-mobility.

"Kami sangat gembira mempersembahkan OMODA 5 EV kepada konsumen Indonesia. Kendaraan listrik ini bukan hanya mengusung teknologi canggih, tetapi juga mencerminkan komitmen kami terhadap lingkungan dan keselamatan berkendara,” kata President PT Chery Sales Indonesia dan Vice President Chery International di Jakarta, Selasa (15/8) malam.

Ia mengatakan, OMODA 5 EV merupakan pilihan ideal bagi konsumen otomotif yang mencari kendaraan EV dengan desain futuristik, berkualitas tinggi dan memiliki fitur berteknologi tinggi yang menjadi tolok ukur mutakhir kendaraan masa Depan yang kaya fitur premium.

Baca juga: Chery OMODA 5 EV unjuk gigi di GIIAS 2023

Desain OMODA 5 EV menggabungkan estetika futuristik, teknologi ramah lingkungan, fitur inovatif dan kualitas standar global terbaik. Terdapat beberapa fitur utama, yaitu desain eksterior yang aerodinamis untuk efisiensi maksimal, grill depan dengan tampilan "X Face" yang khas, lampu moving LED di siang hari dan lampu depan LED untuk visibilitas superior, serta velg sporty berukuran 18 inci.

Selain itu, OMODA 5 EV juga memiliki electric sunroof yang terkoneksi dengan suasana di luar mobil, sementara lampu belakang adalah LED yang bekerja dengan dinamis, serta spoiler di bagian belakang bergaya sporty.

Bagian dalam OMODA 5 EV menawarkan pengalaman berkendara modern dan imersif melalui layar lengkung 24,6 inci yang inovatif, pilihan dari 64 ambient light akan menciptakan suasana yang personal, desain tuas di kolom kemudi memberikan pengalaman intuitif dalam mengganti mode berkendara. Melengkapi semua itu, terdapat juga Intelligence Voice yang mendukung interaksi pengemudi dengan semua fitur OMODA 5 EV dapat berjalan dengan mulus.

Dari segi keselamatan, OMODA 5 EV dilengkapi dengan 14 Advanced Driving Assistance System (ADAS) untuk meningkatkan keselamatan selama berkendara. Sertifikasi 5 bintang ANCAP dan 6 Airbag yang terdapat di OMODA 5 EV menjamin tingkat keselamatan dari benturan keras dan Driver Monitoring System memastikan kewaspadaan pengemudi selama perjalanan.

Dengan antusiasme yang besar dari para pengunjung GIIAS 2023, maka PT CSI 2023 telah membuka penawaran untuk OMODA 5 EV. Pemesanan dapat dilakukan selama pameran berlangsung dengan biaya pemesanan sebesar Rp10.000.000. Pengiriman unit OMODA 5 EV akan dimulai pada awal 2024 sesuai dengan antrean pemesanan.

Booth Chery yang berada di hall 9A ICE BSD City, Tangerang juga memberikan penawaran spesial dan hadiah langsung untuk pelanggan berupa ponsel pintar, e-money, tablet, smartwatch, emas, dan voucher bensin. Untuk berinteraksi secara lebih mendalam dengan produk-produk Chery, maka pengunjung GIIAS 2023 dapat melakukan uji kendara di area test drive.

Baca juga: Rencana Chery boyong sejumlah lini SUV ke Tanah Air, termasuk Tiggo 4

Baca juga: Natasha Wilona bagikan 3 alasan boyong OMODA 5

Baca juga: Usung "Come From Future", Chery hadirkan lini kendaraan SUV premium
Pewarta:
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2023