Dispendukcapil Kota Malang jemput bola penuhi hak konstitusi pelajar
27 Agustus 2024 18:36
ANTARA - Menjelang Pilkada serentak 2024, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dispendukcapil) Kota Malang melakukan lagi kegiatan jemput bola untuk perekaman data dan penerbitan KTP Elektronik. Kegiatan jempul bola ke sekolah-sekolah ini menyasar bagi pelajar SMA dan SMK yang berusia 17 tahun yang telah memiliki hak konstitusi sebagai pemilih dalam Pilkada nanti. (Achmad Syaiful Afandi/Rizky Bagus Dhermawan/Rinto A Navis)