Ditjen Hubdat gelar rakor persiapan angkutan Lebaran
7 April 2022 22:35
ANTARA - Direktur Jenderal Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan Budi Setiyadi, Kamis (7/4), melakukan rapat gabungan terkait persiapan pengamanan arus mudik menjelang pelaksanaan angkutan Lebaran di Pelabuhan Merak, Kota Cilegon, Banten. Pada pelaksanaan arus mudik nanti, pihaknya mengaku petugas sudah menyiapkan tiga skema rekayasa penanganan arus kendaraan pemudik di Pelabuhan Merak baik dalam kondisi normal, saat terjadi kepadatan maupun kemacetan. (Susmiatun Hayati/Sandi Arizona/Gracia Simanjuntak)