KPU uji efisiensi pemungutan suara Pemilu 2024 di Sumut
16 Desember 2021 11:57
ANTARA - Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia menggelar simulasi pemungutan dan penghitungan surat suara untuk Pemilu 2024 di halaman Kantor KPU Provinsi Sumatera Utara pada Rabu (15/12). Simulasi juga bertujuan untuk menguji efisiensi prosesi pemungutan suara dan format surat suara yang telah disederhanakan. (Donny Aditra/Agha Yuninda Maulana/Anom Prihantoro)