Sejumlah pekerja mengerjakan pembangunan rangka atap Pasar Sumowono tanpa alat pengaman di Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, Rabu (30/9). Kementerian Ketenagakerjaan mencatat jumlah kecelakaan kerja yang dialami pekerja konstruksi mencapai 31,9 persen dari total kecelakaan, dengan jenis kasus kecelakaan yang terjadi antara lain jatuh dari ketinggian (26 persen), terbentur (12 persen), dan tertimpa (sembilan persen). (ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra)