Makassar (ANTARA News) - Ini hal langka, saudara kandung saling bersaing memperebutkan jabatan kursi bupati pada Pilkada 2008 di dua kabupaten di Sulawesi Selatan. Rivalitas dua saudara kandung itu tak terelakkan, yakni antara Ibrahim Solthan (50) dan kakak kandungnya Syahlan Solthan (53) di pemilihan bupati Bantaeng pada Mei 2008. Begitu juga, dua bersaudara putra Kahar Mudzakkar, masing-masing Buhari Kahar (48) dan Andi Mudzakkar Kahar (46) bersaing memperebutkan kursi bupati Luwu pada Oktober 2008. Meski berbagai kalangan mempertanyakan rivalitas mereka di ajang pesta demokrasi pemilihan langsung itu, masing-masing tetap pada pendiriannya untuk maju bertarung. Syahlan, yang kini menjabat Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Sulsel, menggandeng Muawam sebagai wakilnya, sementara Ibrahim yang menjabat Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bantaeng menggandeng Ketua DPRD setempat Hj Sugiarti Mangun Karim yang juga Ketua DPD II partai Golkar Bantaeng. Dua pasangan itu akan bersaing dengan dua pasangan lainnya di Pilkada Bantaeng yakni duet Nurdin Abdullah/Asli Mustajab dan pasangan Arfandy Idris/Irvandi Langgara. Sementara itu, Buhari Kahar yang juga Ketua fraksi PAN di DPRD Sulsel sejak awal telah menyatakan tekadnya untuk maju di Pilkada Luwu, meski ia harus bersaing dengan saudaranya Andi Mudzakkar yang juga wakil ketua DPRD dan Ketua Partai Bulan Bintang (PBB) Luwu. Meski keluarga Kahar telah mengingatkan kedua politisi dari partai berbeda itu agar hanya salah satu di antara mereka yang maju, keduanya tetap pada keputusan untuk maju bersaing di Pilkada 2008. Adik mereka pun Abd Azis Kahar Mudzakkar, anggora DPD dari daerah pemilihan Sulawesi Selatan, juga tak mampu mencegah kedua saudaranya itu untuk maju bartarung di Pilkada bupati Luwu. Sejumlah kandidat lainnya yang akan maju pada Pilkada Luwu adalah Basmin Mattayang (Bupati), Bahrum Daidu (Wakil Bupati), Amir Kaso (Dirut Perusda Sulsel), dan Hj Ny Nurhidayat Tahlib (Ketua DPRD Luwu). Kabupaten Luwu adalah basis perjuangan tokoh DI/TTI Kahar Mudzakkar, sehingga kedua putra ini yakin mereka akan memenangi Pilkada di daerah itu pada Oktober 2008. (*)

Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2008