Jakarta (ANTARA News) - Musisi Dodo Zakaria meninggal dunia dalam usia 47 tahun di Rumah Sakit Pusat Pertamina, Jakarta, Senin (22/10), sekitar pukul 14.45 WIB setelah sebelumnya mengalami kritis akibat kanker usus yang dideritanya. Pianis yang banyak melahirkan penyanyi tahun 80-an sampai 90-an ini meninggal dunia dalam usia 47 tahun. Ia sempat dirawat selama dua minggu di ruang 651 RSPP dan meninggal dunia di tengah kesedihan keluarga dan sahabat-sahabatnya sesama musisi dan penyanyi yang datang menjenguk. Mereka di antaranya James F Sundah, Vina Panduwinata, Deddy Dhukun, dan Ian Antono. James mengungkapkan beberapa jam sebelum meninggal ia datang menjenguk. Menurutnya sebelum meninggal, Dodo mengalami pendarahan usai menjalani operasi. Sekitar pukul 18.00 WIB jenazah Dodo dishalatkan di masjid RSPP dan kemudian akan dibawa ke kediamannya kawasan Villa Cinere Mas, Cinere, Jakarta Selatan untuk dimakamkan Selasa (23/10). Sebelumnya diberitakan musisi senior Dodo Zakaria membutuhkan darah golongan O setelah menjalani operasi sekitar usus akibat kanker yang menyebar di seluruh tubuhnya tepat pada Hari Raya Idul Fitri (13/10). James saat itu mengatakan stok darah O di PMI terbatas, padahal darah itu dibutuhkan Dodo yang masih kritis setelah dioperasi selama tujuh jam. Menurut dia, usai operasi, kondisi Dodo naik turun. Terkadang, sadar, dan sering tidak sadar. Sebelum operasi saat Lebaran, Dodo telah menjalani tiga kali operasi terkait kanker dan penyumbatan saluran empedu. Dodo Zakaria pernah bergabung dalam berbagai grup rock dan jazz, di antaranya Bina Musika Band bersama Erwin Gutawa (bas), Yoyok (saksofon), dan Cendy Luntungan (drum). Ia juga sempat bergabung bersama grup rock Ogle Eyes hingga God Bless. Lagu "Di Dadaku Ada Kamu" merupakan salah satu karya Dodo yang dipopulerkan Vina Panduwinata.(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2007