Jakarta (ANTARA News) - Penangkapan calo tiket mudik di Jakarta, terus berlanjut yang dilakukan tim operasi ketertiban (opstib) Polda Metro Jaya dan kali ini seorang calo, Arifin (23), tertangkap di Stasiun Gambir, Jakarta Pusat, Jumat. Dari tangan pelaku diperoleh tiket KA Argolawu jurusan Jakarta-Surabaya tertanggal 11 Oktober 2007, dan berarti sejak Rabu (19/9) sudah tertangkap tiga calo tiket. Kepala Humas PT Kereta Api (Persero) Daops I Jakarta, Akhmad Sujadi, mengatakan, Jumat (21/9) pukul 14.00 WIB ditangkap seorang calo tiket Argolawu Lebaran untuk 11 Oktober 2007. "Pelaku bernama Arifin, warga Pejambon. Yang bersangkutan ditangkap Tim Polda Metro Jaya," katanya. Sebelumnya dilaporkan, Calo tiket KA mudik tertangkap kembali di Stasiun Senen, Jakarta Pusat, Kamis saat menawarkan tiket KA Senja Utama jurusan Senen-Yogyakarta. Calo yang bernasib sial itu tertangkap oleh Tim Operasi Ketertiban (Opstib) percaloan tiket KA Polda Metro Jaya. Kepala Humas PT Kereta Api (Persero) Daops I Jakarta, Akhmad Sujadi, membenarkan adanya penangkapan terhadap calo tiket tersebut di Stasiun Senen. "Pelaku calo tiket itu bernama Rizal (33), dan tertangkap basah saat menawarkan tiket KA Senja Utama," katanya. Sementara itu, penjualan tiket KA untuk Gajayana Lebaran tanggal 8-12 Oktober 2007 tinggal tersisa 98 tiket, serta KA Senja Utama Lebaran tanggal 12 Oktober 2007 tersisa 68 tiket. "Insya Allah akan ada operasi pasar (Argolawu leb II) jurusan Jakarta-Solo tgl 11 Oktober 2007, tiket paling cepat dibuka seminggu sebelum lebaran," katanya.(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2007